Adakah yang suka minum kopi? Kopi biasa menjadi teman yang menyegarkan di pagi hari atau bisa juga saat bersantai di sore hari. Meskipun kopi tidak termasuk dalam kategori minuman kesehatan, namun beberapa penelitian menyebutkan bahwa terdapat banyak manfaat kesehatan yang bisa didapatkan dari minuman hitam tersebut. Hem, lalu bagaimana dengan pendapat yang katanya Kopi dapat meningkatkan hormone stress dan memicu efek ketergantungan pada kafein? (Penyebab Bau Mulut yang Wajib Anda Ketahui)
Kopi/www.coklatkita.com
Memang benar, namun jika dikonsumsi dnegan bijak dan tidak berlebihan, kopi justru memiliki manfaat yang luar biasa. Bahkan sebuah penelitian yang dilakukan oleh National Cancer Institute dan diterbitkan dalam New England Journal of Medicine menyebutkan jika penggemar setia kopi mempunyai risiko kematian dini 16% lebih kecil. Wow, pasti Anda tidak pernah menduga khan? Nah, agar lebih jelasnya, simak beberapa manfaat kopi untuk kesehatan berikut ini :
Mencegah penyakit batu empedu
Penelitian di Harvadr tahun 2002 menyebutkan jika wanita yang minum kopi empat cangkir sehari memiliki risiko lebih rendah dari penyakit batu empedu.
Menurunkan risiko kanker payudara
Sebuah penelitian di Swedia menyebutkan jika selain factor gaya hidup yang sehat, wanita yang rajin minum kopi memiliki risiko lebih rendah terkena kanker payudara.
Mencegah depresi
Dalam laporan tahun 2011 di Archive of Internal Medicine menyebutkan bahwa wanita minum 2-3 cangkir sehari menurunkan risiko mengalami depresi.
Meningkatkan memori
Sebuah studi pada tahun 2005 yang dipresentasikan pada Radiological Society of North America menyebutkan bahwa minum 2 cangkir kopi dapat meningkatkan memori jangka pendek maupun panjang.
Menurunkan risiko diabetes
Sebuah laporan dalam Journal of Agricultural & Food Chemistry’ 2012 menyebutkan jika senyawa dalam kopi dapat menurunkan risiko diabetes.
Menurunkan risiko penyakit Parkinson
Sebuah “Journal of American Medical Association” tahun 2000 menyebutkan jika minum kopi dapat menurunkan risiko menderita Parkinson.
Membakar lemak tubuh
Kafein merupakan bahan alami yang dapat membantu membakar lemak berlebih dalam tubuh dan meningkatkan metabolism tubuh. Meski demikian, tetap harus diimbangi dengan olahraga rutin yaa…
Menurunkan risiko jenis kanker kulit
Sebuah penelitian yang dirilis januari 2015 menyebutkan jika orang yang minum kopi 4 cangkir sehari memiliki risiko 20% lebih rendah terkena kanker kulit/melanoma.
Meskipun kopi baik untuk kesehatan, namun tetap perhatikan cara mengonsumsinya. Sebisa mungkin jangan berlebihan dalam menambahkan gula, krim maupun cokelat, karena bisa jadi meningkatkan kalori dan kurang baik untuk kesehatan.
Loading...