Proses evakuasi jenazah Pesawat Air Asia QZ8501 menyisakan baragam cerita mistis yang tak mungkin bisa dijangkau oleh nalar manusia. Pesawat yang dinyatakan jatuh di Selat Karimata Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah pada Minggu, 28 Desember 2014 ini mengangkut sebanyak 155 penumpang. Saat ini sejumlah jenazah berhasil ditemukan dan diidentifikasi untuk kemudian dikembalikan pada keluarganya untuk dimakamkan.
Kira-kira, cerita mistis apakah yang terjadi pada orang-orang yang berhubungan dengan jenazah korban AirAsia QZ8501? Simak beberapa kisah berikut ini :
1. Darah mengalir pada tubuh cleaning service yang bertugas di RSUD Sultan immanudin
Diceritakan oleh Sarinah, seorang cleaning service yang bertugas di sekitar ruang peti jenazah korban pesawat Air Asia QZ8501. Dia merasa ketakutan saat mencium aroma mayat yang membusuk, namun dia semakin ketakutan ketika mendengar cerita bahwa ada korban yang kondisinya sudah tidak utuh lagi. Bahkan dia mengaku merasa panas dingin ketika melihat tetesan darah yang terus mengalir.
Yang mengejutkan lagi adalah reaksi anaknya, M Rahman (3 th) yang berteriak-teriak karena melihat tubuh dan wajah Sarinah banyak darahnya. Memang selama ini sang anak selalu ikut ibunya di rumah sakit dan baru kali ini mengalami kejadian aneh tersebut.
2. Dibayangi kehadiran sosok pria bertubuh besar di mobilnya
Lain yang dialami Sarinah, Mulyadi mengalami kejadian yang lebih menakutkan. Sebelum kejadian tersebut, dia bersama petugas lainnya mengangkat jenazah dari mobil ambulans di Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kalteng untuk dinaikkan pesawat Hercules TNI AD dan diterbangkan ke Lanud Juanda, Surabaya.
Ketika dia dalam perjalanan pulang pada malam hari pukul 19.00, tiba-tiba dia melihat ada sosok pria berbadan besar tersenyum padanya. Meskipun hanya sepintas saja, namun bayangan lelaki tersebut membuat bulu kuduknya merinding.
Hem, ada saja cerita yang membuat kita berpikir “ah masak sich”, ”ah, mungkin hanya halusinasi saja”, dan ah.. ah yang lainnya. Apapun kejadian mistis yang menimpa, selayaknya membuat kita sadar akan kewajiban membentengi diri dan keluarga dengan doa perlindungan agar terhindar dari hal-hal yang membahayakan diri dan iman kita. amiin.. amiin YRA.
(Sumber : JPNN)
Loading...