Menakjubkan! Ternyata 4 Hewan Ini Juga Sering Menjalankan Puasa

Puasa merupakan ibadah wajib yang harus dikerjakan semua muslim selama satu bulan penuh. Meski berat, seorang muslim yang menyadari keutamaan puasa, pasti berusaha untuk menjalankannya. Namun sayangnya, masih ada sebagian orang yang enggan berpuasa, padahal manfaat puasa sangat luar biasa untuk kesehatan. Ternyata kebiasaan puasa tidak hanya dilakukan manusia saja loh, karena ada beberapa hewan yang ikut menjalankan ritual puasa. (Rahasia Manfaat Puasa Untuk Kecantikan)
Puasa pada hewan tentulah memiliki tujuan yang berbeda dengan manusia, karena hewan menjalankan puasa pada moment-moment tertentu. Hewan-hewan tersebut menjalankan puasa demi mencapai tujuan yang mereka inginkan. Ingin tahu hewan apa sajakah yang suka menjalankan puasa? Simak 6 Hewan yang Sering Menjalankan Puasa berikut ini :

1.    Ayam Betina

Ayam betina akan melaksanakan ritual puasa selama 10-13 hari, yakni pada saat mengerami telurnya. Demi menghangatkan telur yang akan menjadi calon anak-anaknya, ayam betina rela tidak beranjak dari sarangnya. Dia rela menahan lapar dan dahaga demi menghangatkan suhu tubuhnya. Seandainya ayam tidak sabar, pasti telur tidak akan berhasil menetas bahkan bisa menjadi busuk.

2.    Ulat

Pada awalnya ulat merupakan hewan yang sangat rakus, dia tidak peduli kalau tindakannya merugikan orang lain. Namun pada satu fase, ulat akan meninggalkan kebiasaannya tersebut. Ya, Ulat akan menjalankan puasa selama beberapa hari lamanya. Dia rela menahan lapar dan dahaga demi mendapatkan bentuk tubuh yang sempurna, yakni kupu-kupu.

3.    Unta

Unta termasuk satu hewan yang kuat menjalankan puasa selama beberapa hari lamanya. Unta menjalankan puasa pada saat cuaca ekstrem dan dia sulit menemukan sumber makanan. Hewan dengan daya tahan tubuh yang luar biasa, Unta bisa bertahan hidup selama berhari-hari lamanya tanpa makan dan minum. Hal itu karena unta mempunyai tempat menyimpan energi yang ada di punuknya.

4.    Ular

Ular terkenal sebagai hewan yang rakus, kare aia akan memangsa hewan apa saja yang ada disekitarnya. Meski demikian, ular juga suka menjalankan ritual puasa loh. Ular akan berpuasa setelah ia memangsa buruannya yang lebih besar. Demi lancarnya proses pengolahan makanan dalam tubuhnya, ular rela tidak makan dan minum sampai 2-3 minggu lamanya. Wow banget khan?
Wah, ternyata banyak hewan yang suka menjalankan puasa juga yaa? Nah, kalau hewan saja rela menahan lapar dan dahaga, lalu bagaimana dengan kita?
Loading...
Previous
Next Post »