Awas! Lima Perbuatan ini Membuat Anda Bangkrut di Akhirat

Cinta Putih Zahraa - Apa yang terlintas dalam benak Anda saat mendengar kata “Bangkrut”? Bangkrut alias pailit merupakan satu kondisi dimana seseorang yang mengalami kerugian yang sangat besar hingga jatuh atau mengalami kehancuran dari apa yang sudah diusahakannya. Hampir semua orang pasti tidak ingin mengalami yang namanya “bangkrut”, bukan? Bangkrut disini tidak melulu soal dunia, karena kelak, akan ada banyak orang yang mengalami kebangkrutan yang sangat luar biasa di akhirat. Orang tersebut bukan orang yang malas beribadah, justru sebaliknya, dia sangat rajin ibadah, akan tetapi karena ada beberapa perbuatan yang sering dilakukan pada orang lain hingga menyebabkan seluruh amalannya tertransfer habis pada orang tersebut. Tidak hanya itu, bahkan kelak orang yang bangkrut tersebut juga akan mendapat transferan dosa dari orang yang bersangkutan. Nah loh, sudah jatuh, tertimpa tangga pula.

Bangkrut di Akhirat

Kira-kira perbuatan ap sajakah yang membuat seseorang bisa mengalami kebangkrutan yang luar biasa tersebut? 
 Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi Shallallahu alaihi wasallam bertanya kepada para shahabat, “Tahukah kalian, siapakah orang yang bangkrut di antara umatku ini?” Mereka menjawab, “Orang yang bangkrut di kalangan kita adalah yang tidak memiliki dirham maupun kekayaan.” Nabi Shallallahu alaihi wasallam bersabda, “Sesungguhya orang yang bangkrut di kalangan umatku adalah mereka yang datang pada hari kiamat dengan membawa pahala shalat, pahala puasa, dan zakat. Akan tetapi dia juga mencela si fulan, menuduh si fulan, memakan harta si fulan, menumpahkan darah si fulan, dan memukul si fulan. Maka masing-masing kebaikan dibayarkan (untuk melunasi kezhalimannya). Jika kebaikannya telah habis sementara kezhaliman belum seluruhnya terbayar maka dosa orang yang dizhalimi akan ditimpakan kepadanya, lalu dia dicampakkan ke dalam neraka.” (HR. Muslim no. 6522)
Dalam hadits diatas dijelaskan, bahwa ada beberapa perbuatan yang menyebabkan kita bangkrut di akhirat kelak, diantaranya :

Mencela orang lain

Mencela orang lain termasuk satu perbuatan yang sangaaat ringan. Bahkan saking ringannya, banyak orang yang melakukannya tanpa sadar. Hati-hati sobat, jangan-jangan satu dosa yang sering dianggap sepele ini, justru menjadikan Anda orang yang “bangkrut di akhirat”

Menuduh orang lain tanpa bukti

Menuduh orang lain tanpa bukti juga termasuk satu bentuk kedzaliman yang mengantarkan kita sebagai orang yang bangkrut di akhirat. Oleh karena itu, biasakan menahan lidahmu agar tidak membuatmu merugi.

Memakan harta orang lain tanpa izin

Memakan harta orang lain disini, tidak selalu berarti hal yang besar atau merugikan. Akan tetapi bisa juga sesuatu yang sangat kecil tapi kita tidak menyadarinya, misalnya : ketika membeli makanan, lantas kita mengambil kemasannya tanpa ijin. Mungkin hal sepele ini sudah lazim dilakukan di masyarakat kita. Akan tetapi, sebaiknya kita ijin terlebih dahulu, karena jika seseorang tidak ridho dengan apa yang kita lakukan, 

Menumpahkan darah orang lain

Menumpahkan darah orang lain yang tak berdosa juga termasuk satu perbuatan yang membuat seseorang bangkrut di akhirat kelak.

Memukul orang lain

Memukul orang lain termasuk satu perbuatan dzolim yang juga membuat seseorang mengalami kebangkrutan di akhirat kelak.
Ulasan diatas selayaknya membuat kita lebih berhati-hati lagi. Jangan-jangan secara disengaja atau tidak, kita pernah melakukan suatu kedzaliman yang membuat seseorang merasa tidak ridho hingga membuat seluruh amalan kita tertransfer padanya plus kita dapat transferan dosanya. Naudzubillah… semoga kita semua bukan termasuk dari golongan orang yang bangkrut di akhirat. Amiin YRA.

Baca Artikel Keren Lainnya
Awas! Kenali Tanda-Tanda Jin jatuh cinta kepada Anda Ubah takdirmu! dengan Empat Amalan Ringan ini
6 Tips Cerdas Agar Kaya Setelah Menikah
Masya Allah, Ternyata Ini Alasan Allah Melarang Kita Meninggalkan Shalat 5 Waktu
Cara Cerdas Menghadapi Tetangga Yang Suka Iri
Waspadai 9 Ciri-Ciri Pengobatan Mengandung Sihir
Loading...
Previous
Next Post »