Bahaya Meniup Makanan dan Minuman Bagi Kesehatan

Apa yang Anda lakukan saat makanan/minuman yang Anda nikmati masih panas? Menunggunya hingga dingin atau tetap mengonsumsinya sambil meniup makanan atau minuman tersebut? Kebanyakan orang akan tetap mengonsumsinya dengan cara meniup makanan. Makanan hangat atau panas memang nikmat dikonsumsi, namun tahukah Anda jika kebiasaan meniup makanan sangat berbahaya bagi kesehatan? Bahkan, larangan meniup makanan atau minuman tersebut juga datang dari Rasulullah Shalallahu Alaihi wasallam, yakni :
Hadis dari Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anhuma, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam melarang bernafas di dalam gelas atau meniup isi gelas. (HR. Ahmad 1907, Turmudzi 1888, dan dishahihkan Syuaib Al-Arnauth).
Apa yang larang Rasulullah, pastilah didalamnya terdapat mudharat yang seharusnya kita jauhi. Selain itu, dengan mematuhinya, artinya kita bisa mendapatkan pahala sunnah, karena mencontoh apa yang dilakukan Rasulullah Shalallahu Alaihi wasallam. Begitupun dengan larangan meniup makanan, dimana alasannya adalah sebagai berikut ini :

Sebabkan penyakit jantung

Bahkan terdapat penelitian yang menyebutkan jika meniup makanan atau minuman sangatlah berbahaya, karena udara (karbondioksida/CO2) yang kita tiupkan dalam makanan atau minuman akan menghasilkan H2CO3 atau asam karbonat. Apabila senyawa kimia tersebut masuk kedalam perut kita, maka dapat berisiko sebabkan penyakit jantung.

Mengganggu kesehatan ginjal

Makanan panas yang ditiup sebabkan bercampurnya H2O dengan CO2 yang akan menjadi H2CO3 atau senyawa asam karbonat, dimana hal itu berfungsi mengatur tingkat keasaman (pH) dalam darah. Mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung H2CO3 dapat meningkatkan keasaman dalam darah. Akibat asidosis berat tersebut maka dapat menurunkan fungsi atau kinerja ginjal

Mengotori makanan atau minuman

Meniup makanan dikhawatirkan dapat mengotori minuman atau makanan, karena bisa jadi pada mulut kita terdapat kotoran atau bakteri yang bisa mengontaminasi makanan.

Bau tidak sedap

Meniup atau bernafas dalam makanan atau minuman sangat dilarang, karena dikhawatirkan bau tidak sedap dari mulut orang yang meniup dapat mengenai makanan atau minuman. Makanan atau minuman yang bau tentu tidak aman lagi untuk dikonsumsi.

Lalu bagaimana cara yang diperbolehkan?

Kita boleh menunggu makanan atau minuman hingga agak dingin atau boleh menggunakan kipas angin untuk mendinginkan makanan atau minuman, tapi dengan syarat kipas angin harus bersih dan bebas debu maupun kotoran. Karena kalau kipas anginnya kotor justru dapat menyebarkan penyakit pada makanan atau minuman yang akan Anda konsumsi.
Dengan memahami bahaya dari kebiasaan meniup makanan atau minuman diatas, pastinya kita akan berusaha mengikuti apa yang dicontohkan Rasulullah Saw, bukan? Semoga informasi yang berjudul Bahaya Meniup Makanan dan Minuman Bagi Kesehatan diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.

Tag :  larangan meniup makanan dan minuman yang panas larangan meniup makanan panas hukum meniup makanan panas bahaya meniup makanan panas hadis larangan meniup makanan hukum meniup lilinhadits larangan meniup makanan dalam islam mengapa nabi melarang meniup makanan dan minuman
Loading...
Previous
Next Post »