CintaPutihZahraa - Dalam rumah tangga, yang namanya berbeda pendapat itu merupakan hal yang wajar. Namun sayangnya jika tidak disikapi dengan bijak, perbedaan ini bisa memicu perselisihan dan pertengkaran. Memang sich, jika dipahami dan diselesaikan dengan baik, pertengkaran bisa menjadi ajang untuk saling memahami serta mengerti akan keinginan pasangan. Tapi sebaliknya jika keduanya sama-sama egois dan tak bijak dalam menghadapinya, bisa jadi masalah yang awalnya sepele justru bisa membesar bahkan menghancurkan keutuhan rumah tangga. Tahukah Anda jika ada banyak sekali sumber atau penyebab utama pertengkaran suami isteri. Jangan Sedih, Ini Hadiah Manis Dari Allah Untuk Orang-Orang yang Sabar
sumber pertengkaran suami isteri/http://tiin.vn |
Untuk mengantisipasi hal-hal yang buruk akibat pertengkaran, sebaiknya kenali 8 sumber utama pertengkaran suami isteri, berikut ini : Waspada! Ini Ciri-Ciri Isteri Tak Bahagia dalam Rumah Tangga
1. Masalah uang
Masalah uang bisa jadi terlihat sepele, namun tahukah Anda jika masalah ini cukup sensitive bahkan menjadi penyebab utama pertengkaran dalam rumah tangga. Sebisa mungkin, bicarakan masalah uang ini bersama pasangan secara transparan, diskusikan secara bijak tentang pemasukan dan pengeluaran, dan saling terbuka tentang masalah keuangan agar tidak timbul kecurigaan.
2. Utang
Masalah utang juga bisa menjadi sumber pertengkaran, misalnya : utang diam-diam, utang suami/isteri lebih besar, dan lainnya. Masalah utang bisa sebabkan saling menyalahkan, cekcok bahkan perpisahan.
3. Anak-Anak
Kehadiran anak kadangkala membawa kedamaian, tapi bisa juga mendatangkan pertengkaran, misalnya : perbedaan pola asuh, anak yang terlalu nakal, dan masih banyak yang lainnya.
4. Cemburu
Cemburu kadangkala diartikan terlalu cinta, namun jika keterlaluan alias cemburu buta justru bisa jadi menimbulkan pertengkaran, misalnya : suami suka memuji wanita lain, suami suka lirik-lirik wanita lain, lebih banyak waktu bersama teman-temannya, dan lainnya. Untuk mengantisipasi hal ini, sebaiknya jagalah komunikasi dengan baik agar tidak ada uneg-uneg yang membuat tidak nyaman.
5. Keluarga terlalu ikut campur
Perhatian keluarga (orang tua, mertua, saudara atau keluarga lainnya) memang dibutuhkan, tapi jika keterlaluan sampai ikut campur dalam masalah kebijakan keluarga, jelas ini menimbulkan rasa tidak nyaman atau bahkan pertengkaran. Maka itu, Anda dan suami harus tegas dalam menentukan sejauh mana keluarga bisa masuk dalam rumah tangga Anda.
6. Kebiasaan buruk pasangan
Kebiasaan pasangan bisa jadi pemicu pertengkaran, terutama jika kebiasaan tersebut tidak baik. Maka itu, terbukalah untuk mengatakan kebiasaan pasangan yang tidak Anda sukai, siapa tahu dia bisa berubah atau setidaknya Anda bisa menemukan solusinya. Lebih baik lagi jika Anda legowo menerima kebiasaan yang menurut Anda buruk/kurang menyenangkan.
7. Tugas Rumah
Masalah tugas rumah tangga bisa jadi sumber pertengkaran, apalagi jika suami membebankan semuanya pada isteri. Yang benar, urusan tugas rumah tangga menjadi tanggung jawab bersama, sehingga harus dibereskan bersama-sama. Kalaupun suami tidak sanggup, dia bisa mencarikan asisten untuk membantu isteri dalam menyelesaikan tugasnya sehari-hari.
8. Waktu luang
Waktu luang harusnya dihabiskan bersama keluarga tercinta, namun sayangnya kadangkala ada aja acara diluar sehingga menyita waktu luang bersama keluarga. Inilah yang kadang menjadi pemicu pertengkaran. Untuk itu, bijaklah memilih mana yang penting untuk Anda dan keluarga tercinta.
Setelah mengetahui penyebab utama pertengkaran suami isteri diatas, pastinya Anda bisa lebih waspada lagi. Jangan sampai karena masalah sepele yang seharusnya Anda tahu solusinya, tapi Anda justru mengabaikannya dan tak mau belajar untuk mengantisipasinya. Semoga bermanfaat!
Setelah mengetahui penyebab utama pertengkaran suami isteri diatas, pastinya Anda bisa lebih waspada lagi. Jangan sampai karena masalah sepele yang seharusnya Anda tahu solusinya, tapi Anda justru mengabaikannya dan tak mau belajar untuk mengantisipasinya. Semoga bermanfaat!
Loading...