Tanaman Pengharum Ruangan Alami yang Berkhasiat Mengusir Serangga

Siapa sih yang tidak suka memiliki rumah bersih, harum dan bebas serangga? Menggunakan pengharum ruangan instan memang membantu, namun zat kimia dalam pengharum tersebut tentulah tidak aman jika digunakan dalam jangka panjang. Untuk menyiasatinya, kita bisa menggunakan pengharum ruangan alami yang ada di sekitar kita, yakni tanaman.
Beberapa tanaman tidak hanya berkhasiat mengharumkan ruangan Anda, tapi juga membebaskan dari serangga berbahaya. Jadi, tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk pengharum ruangan dan pengusir serangga, karena dari beberapa tanaman ini, Anda akan mendapatkan dua manfaat sekaligus. Wah, pasti keren sekali yaa, kira-kira tanaman apa sajakah itu? Agar lebih jelasnya, simak penjelasannya berikut ini :

Pandan Wangi

Pandan wangi tidak hanya bermanfaat untuk menambah aroma makanan dan minuman, karena dia juga bisa dijadikan pengharum ruangan alami yang ampuh menetralisir bau tidak sedap di kamar mandi, dapur, dan ruangan lainnya. Keberadaannya juga mampu mengusir beberapa serangga, antara lain kecoa, lalat dan semut.

Daun sirih

Daun sirih memiliki aroma yang khas sehingga mampu menetralisir bau tidak sedap di dapur. selain itu, daun sirih juga berkhasiat mengusir sekelompok semut yang suka mengganggu rumah Anda.

Lavender

Tanaman lavender seringkali menjadi bahan kosmetik, karena memiliki aroma khas yang harum. Nah, agar ruangan menjadi wangi dan bebas nyamuk, Anda bisa menggunakannya sebagai pengharum ruangan.

Serai

Serai tidak hanya berkhasiat menyedapkan aneka masakan, tapi dia juga memiliki aroma khas yang berfungsi menetralisir bau tidak sedap pada ruangan dan ampuh juga untuk mengusir nyamuk.

Kulit Durian

Siapa sich yang tidak suka aroma durian? Ternyata aroma durian tidak hanya berkhasiat mengharumkan ruangan, tapi juga mengusir tikus pergi dari rumah Anda. Yuk berburu kulit durian … ops Duriannya saja dech…

Tanaman Mint

Aroma tanaman mint tidak hanya menyegarkan di tenggorokan, tapi juga mengharumkan ruangan dan sangat ampuh mengusir aneka serangga, antara lain : tawon, semut, kecoak, dan lain sebagainya.
Semoga informasi diatas dapat menambah wawasan dan pengetahuan bagi kita semua.
Loading...
Previous
Next Post »