Awas! Selingkuh Meningkatkan Risiko 4 Penyakit Menakutkan Ini

CintaPutihZahraa-Ada sebagian orang yang mengartikan selingkuh sebagai Selingan Indah Keluarga Utuh. Apakah Anda ikut-ikutan berpikir demikian? Selingkuh, apapun alasannya tetaplah tidak dibenarkan, bahkan agama islam melarang tindakan yang bisa dikatakan sebagai pintu  zina ini. Selingkuh tidak hanya merusak hubungan keluarga, tapi juga menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan.  Hem, mungkin tidak banyak yang tahu, kira-kira apa sajakah ancaman penyakit yang siap menimpa orang yang suka berselingkuh? Agar lebih jelasnya, simak kelanjutan artikel Awas! Selingkuh Meningkatkan Risiko 4 Penyakit Menakutkan Ini.

1.    Meningkatkan risiko Penyakit jantung

Seorang specialis jantung dari Florida menyebutkan jika selingkuh dapat meningkatkan risiko terkena serangan jantung.  Kenapa hal ini bisa terjadi?  Selingkuh membuat pelakunya sering stress dan tidak tenang karena takut rahasia perselingkuhannya terbongkar. Hal ini akan semakin parah jika pelaku sampai melakukan hubungan layaknya suami istri, karena dapat menyebabkat denyut jantung meningkat dan memicu pecahnya plak pada arteri coroner. Nah looh, masih berani coba-coba?

2.    Sakit kepala atau anuerisma (kelainan pembuluh darah otak)

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Ilmuwan Italia dari University of Turin menyebutkan jika lelaki yang tidak setia atau yang hobi selingkuh memiliki risiko lebih tinggi menderita  sakit kepala atau anuerisma. Hal ini terjadi akibat seringnya mengalami tekanan atau stress yang bertubi-tubi.

3.    Tertular penyakit S#ksual

Kebiasaan selingkuh dapat meningkatkan risiko tertular penyakit S#ksual (PMS). Sekarang, siapa yang bisa menjamin kalau selingkuhannya terbebas dari penyakit pada kelamin dan berisiko menularinya. Hal ini akan semakin runyam ketika penyakit dari luar tersebut menular pada istrinya.

4.    Depresi hingga gangguan mental

Selingkuh memberikan kesenangan sesaat, namun penderitaan yang berkepanjangan bakal terus menghantui pelakunya. Bisa dibayangkan, siapa yang suka dengan penghianatan? Orang yang sudah menghianati apalagi merusak ikatan pernikahan pasti akan mendapatkan penghakiman oleh keluarga dan masyarakat sekitar. Akibatnya, tidak hanya kesehatan fisik saja yang mengalami gangguan, tapi mentalnya juga akibat dikucilkan masyarakat.
Hem, mengerikan ya! Selingkuh bukanlah jalan keluar apalagi pelarian terbaik apabila terjadi masalah dalam keluarga. Yang terbaik tentunya menjalin komunikasi intens dan saling terbuka antar pasangan, sehingga berbagai masalah bisa terselesaikan saat itu juga. Semoga informasi yang berjudul Awas! Selingkuh Meningkatkan Risiko 4 Penyakit Menakutkan Ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Baca juga artikel Keren lainnya

Loading...
Previous
Next Post »