Malu Karena Kaki Indahmu Ditumbuhi Jamur? Atasi dengan 7 Cara Sederhana Ini

CintaPutihZahraa - Pernahkah Anda merasa jengkel karena kaki indah Anda jadi bermasalah gara-gara jamur? Kaki merupakan bagian tubuh yang kadang luput diperhatikan kebersihan dan juga kesehatannya sehingga berbagai masalah akibat jamur mulai bermunculan, dari mulai : gatal, kutu air, mengelupas, kaki rayapan atau Pitted Keratolysis, dan lainnya. Mungkin tak banyak yang tahu, apa sich yang menjadi penyebab kaki jamuran? Ternyata ada banyak kebiasaan yang memicu tumbuhnya jamur di kaki, antara lain : kurang menjaga kebersihan kaki, kondisi lembab/basah, sepatu/kaus kaki kotor, tidak mengenakan alas kaki, dan lainnya. Masalah jamur pada kaki harus segera diatasi agar tidak mengganggu penampilan dan pastinya kenyamanan Anda. Kaki Gampang Pegal-Pegal? Atasi dengan 7 Cara Alami Ini
kuku dan kaki jamuran/http://choroby-skory.pl
Jika selama ini Anda dibuat jengkel karena keberadaan jamur pada kaki, sebaiknya simak beberapa cara sederhana untuk mengatasinya berikut ini : Penyebab Telapak Kaki Sakit yang Harus Anda Tahu

•    Pastikan kaki dalam kondisi kering

Kaki yang basah dan lembab sangat rentan ditumbuhi jamur, maka itu pastikan kondisinya selalu kering dan bersih. Kalaupun Anda harus mencuci kaki berkali-kali, pastikan segera mengeringkannya dnegan tissue atau handuk.

•    Rendam dalam air teh hangat

Teh hangat bisa Anda manfaatkan untuk menjaga kesehatan kaki, karena kandungan asam tannic didalamnya ampuh membunuh jamur di kaki dan melenyapkan bau tak sedap.

•    Rendam kaki dalam air tawas

Merendam kaki kedalam air tawas sangat bermanfaat untuk membantu menghilangkan bau kaki secara instan yang disebabkan jamur. Setelah proses ini, Anda bisa mengeringkan kaki dan oleskan lotion agar kelembutannya terjaga.

•    Mouthwash

Gunakan mouthwash untuk mencuci dan membersihkan kuku, karena cara ini sangat ampuh mencegah pertumbuhan jamur pada kulit maupun kuku kaki.

•    Minyak tea tree

Minyak tea tree juga bisa menjadi solusi untuk mengatasi infeksi jamur pada kaki dan kuku indah Anda. Oleskan secara merata dan rutin pada bagian yang diserang jamur, diamkan semalaman.

•    Air lemon

Mengoleskan air lemon pada kulit kaki atau kuku yang diserang jamur juga bisa dilakukan karena lemon memiliki sifat anti jamur sehingga efektif mengembalikan kaki indah Anda.

•    Rendam dalam air garam hangat setiap malam

Sebelum tidur, Anda bsia mensterilkan kaki dengan cara merendam dalam air garam hangat selama kurang lebih 30 menit. Jangan lupa keringkan lebih dulu sebelum tidur
Ternyata banyak sekali cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mengatasi kaki bermasalah karena jamur. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.

Loading...
Previous
Next Post »