Rahasia Manfaat Daging Kambing untuk Kesehatan

Hari Raya Idul Adha hampir tiba. Bagi pecinta olahan kambing, moment ini bisa Anda manfaatkan untuk mulai menyiapkan beragam bumbu untuk membuat berbagai olahan kambing sesuai selera. Kambing bisa diolah menjadi aneka kuliner yang lezat dan menggoda, antara lain : sate, gulai, tongseng, krengsengan, dan lain sebagainya. Sayangnya, beberapa mitos tentang daging kambing membuat sebagian orang merasa enggan atau menghindari mengonsumsi daging kambing. Padahal jika dikonsumsi dengan bijak, daging kambing tidak selalu buruk, bahkan mengandung manfaat yang luar biasa untuk kesehatan. (Awas, 7 Kebiasaan ini Dapat memicu Kerusakan Jantung)
Daging kambing/www.lintas.me
Daging kambing mengandung vitamin dan nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh, diantaranya : Vitamin B, zat besi, selenium, kolin, dan masih banyak yang lainnya. Agar Anda tidak anti daging kambing lagi, simak beberapa manfaatnya untuk kesehatan berikut ini : (MAsih Galau Menanti Keturunan? Intip Rahasianya )

1.    Menurunkan risiko penyakit jantung coroner

Meskipun mengandung lemak jenuh, namun mengonsumsi daging kambing dapat membantu menurunkan risiko peradangan dan menstabilkan detak jantung. (Galau Karena Poligami, Baca Dech Kisah yang Mengharu-Biru)

2.    Mencegah kanker

Daging kambing mengandung CLA, asam lemak yang berkhasiat memperbaiki peradangan dan mencegah kanker. Selain itu, kandungan choline dan selenium dalam daging kambing juga membantu meminimalisir risiko kanker. (Ingin Ginjal Sehat? Hindari 10 hal yang merusak Ginjal)

3.    Mengontrol berat badan

Meskipun daging kambing mengandung lemak, namun didalamnya terdapat vitamin B yang berkhasiat membakar lemak. Selain itu, kandungan protein kambing juga sangat tinggi dan lemak jenuh yang lebih rendah sehingga membantu menekan rasa lapar dan mengenyangkan lebih lama. Jadi, daging kambing sangat bagus untuk membantu mengontrol berat badan serta mencegah kegemukan. (Ternyata, 9 Gejala Penyakit Ini Bisa dideteksi Mellaui Anggota Wajah)

4.    Mengatasi anemia

Kandungan zat besi dalam daging kambing sangat bagus untuk mencegah dan mengatasi anemia. (Bahaya Menahan Kencing Bagi Kesehatan)

5.    Menyehatkan kulit

Kandungan vitamin B12 dalam daging kambing sangat bagus untuk menjaga kecantikan kulit. Selain itu, vitamin B12  juga berkhasiat membantu meredakan stress dan depresi. (Jangan Buang Ampas Kopi, Ini Manfaatnya untuk Dapur Anda)

6.    Menguatkan tulang

Kandungan kalsium dalam daging kambing sangat bagus untuk membantu menguatkan tulang dan gigi.
Hem, ternyata ada banyak manfaat luar biasa yang bisa kita dapatkan dari daging kambing. Meski demikian, bagi yang menderita hipertensi atau kolesterol, lebih baik membatasi atau hindari mengonsumsi daging kambing ya! Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kita semua. (Awas, 7 jenis makanan Ini tidak Boleh Dipanaskan ulang)
Loading...
Previous
Next Post »